Cara Mematikan Timer AC Changhong – Air Conditioner (AC)? Mungkin saat ini jadi salah satu alat rumah tangga yang bisa dikatakan sudah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian orang. Hal itu dibuktikan dengan penjualan AC yang terus meningkat.
Apalagi banyak sekali merek dan tipe yang dijual belikan di pasaran, misalnya merek-merek terkenal seperti Daikin, Sharp, LG, Samsung, Polytron, Changhong dan banyak lainnya. Namun, kali ini hargaalat.id bukan akan membahas tentang harga dari unit AC nya.
Melainkan, akan membahas mengenai bagaimana cara mematikan fitur timer pada AC Changhong yang sedang menyala. Mungkin banyak orang yang belum tahu merek satu ini, namun siapa sangka AC Changhong di tanah air memiliki cukup banyak pengguna.
Nah, terkadang mematikan timer yang terbilang hal mudah ternyata masih banyak pengguna yang belum mengetahui langkah-langkahnya. Mungkin dengan adanya pembahasan cara mematikan timer pada AC asal Tiongkok bisa membantu nantinya.
Agar lebih jelas mengenai cara maupun langkah menonaktifkan fitur timer yang ON, berikut akan disampaikan secara lengkap di bawah ini. Jadi, terus untuk simak dan ikuti pembahasan cara matikan timer AC Changhong ini sampai akhir.
Cara Mematikan Timer AC Changhong
Mengenai cara mematikan timer AC Changhong sendiri bisa dikatakan ada dua pilihan cara yaitu mematikan dengan remote maupun mematikan tanpa remot. Keduanya sama-sama mudah, Anda hanya perlu sesuaikan saja.
Mematikan Timer AC Changhong dengan Remote
Nah, cara pertama yang akan di bahas yaitu mengenai cara matikan timer AC Changhong dengan menggunakan remote. Sama seperti CARA MEMATIKAN TIMER AC PANASONIC atau merek AC lainnya, nantinya Anda hanya perlu tekan-tekan tombol saja.
1. Siapkan Remot AC
Pertama, silakan siapkan remot AC Changhong dan pastikan sudah terpasang batu baterai. Jika sudah, maka langsung tekan tombol TIMER OFF.
2. Muncul Kedipan
Nantinya pada remot AC Changhong ini akan akan memunculkan tulisan OFF pada layarnya. Tulisan OFF ini juga akan berkedip-kedip sendiri.
3. Tekan Tombol SET/Cancel
Saat sudah begitu, maka pengguna AC Changhong hanya perlu tekan tombol SET/CANCEL pada unit remote AC untuk matikan fitur timer yang sedang menyala.
4. Mematikan Timer Berhasil
Terakhir tunggu sebentar, maka tulisan OFF pada layar remote AC akan hilang dengan sendiri. Itu menunjukkan jika langkah menonaktifkan timer AC Changhong dengan remote berhasil.
Mematikan Timer AC Changhong Tanpa Remote
Jika cara mematikan pertama menggunakan remote, maka cara kedua yaitu dengan mematikan tanpa menggunakan remot. Cara ini mungkin bisa dilakukan jika remote AC Changhong Anda hilang atau mengalami kerusakan sehingga tidak bisa digunakan.
1. Cabut Kabel
Pertama, silakan cabut kabel jek power AC yang tertancap pada stop kontak. Pastikan dalam pencabutan jek ini perlahan dan selalu hati-hati.
2. Diamkan Sesaat
Jika sudah terlepas dan sudah berhasil di cabut, maka diamkan saja kurang lebih 2 – 5 menit. Tujuan pendiaman ini yaitu untuk menonaktifkan fitur timer yang menyala.
3. Pasang kembali
Kemudian setelah didiamkan sesaat tersebut, langkah selanjutnya pengguna AC Changhong hanya perlu coba tancapkan jek power AC kembali ke stop kontak.
4. Pastikan Fitur Timer Mati
Langkah terakhir, coba untuk dinyalakan atau pastikan jika AC Changhong kembali menyala dan fitur timer benar-benar sudah mati. Jika demikian, maka menonaktifkan timer AC Changhong berhasil.
Kiranya itu saja pembahasan mengenai cara mematikan timer AC Changhong yang bisa hargaalat.id sampaikan untuk Anda semua. Semoga bermanfaat, terutama bagi Anda para pemilik AC Changhong baru yang belum tahu cara menonaktifkan fitur timernya.