8 Cara Memperbaiki Warna TV Sharp Dominan Hijau, Merah & Biru

Cara Memperbaiki Warna TV Sharp – Berbagai macam merek TV tentu sudah dapat dengan mudah untuk ditemui, bahkan tidak asing lagi bagi sebagian orang. Tidak terkecuali bagi merek TV merek ternama yaitu Sharp.

Dalam penggunaan TV Sharp, tentu pemilik TV pernah alami hal tertentu yang mengakibatkan TV tidak bekerja normal seperti biasa. Salah satunya seperti TV tidak ada suara, tidak bisa menangkap siaran, bahkan muncul warna dominan.

Warna dominan sendiri bisa hijau, merah, biru atau warna lainnya. Dengan begitu membuat para pemilik TV Sharp akan bertanya mengenai apa penyebab dan cara memperbaiki permasalahan warna TV Sharp.

Karena adanya warna tersebut akan mengganggu atau tidak memperjelas saat TV digunakan atau dinyalakan untuk menonton acara. Sehingga memperbaiki merupakan jalan utama agar bisa TV Sharp kembali normal.

Cara Memperbaiki Warna TV Sharp Dominan Hijau Merah Biru

Demikian pada pembahasan kali ini akan hargaalat.id sajikan mengenai apa penyebab dan cara memperbaiki TV Sharp yang dominan berwarna tertentu. Jadi terus untuk simak dan ikut pembahasan memperbaiki secara mandiri.

Penyebab Warna Dominan di TV Sharp

Penyebab Warna Dominan di TV Sharp

Seperti sudah diduga oleh para pemilik TV Sharp, penyebab TV dominan menampilkan warna tertentu yaitu karena masalah pada komponen penghasil warna di TV. Seperti misalnya pada tabung TV, IC chroma dan mesin RGB.

Untuk warna TV dominan warna hijau secara umum akan memunculkan terjadi hal lainnya. Seperti misalnya TV Sharp sudah memiliki umur atau masa pemakaian lebih dari 5 tahun dan mengakibatkan beberapa bagian sudah lemah.

Jika demikian, memang benar indikasi permasalahan ada pada komponen-komponen tersebut. Maka mari bahas apa secara lengkap mengenai penyebab dan cara memperbarikinya. Pertama silakan kenali dahulu faktor penyebabnya.

1. Transistor RGB Mati

Pertama, penyebab warna di TV Sharp diakibatkan adanya kerusakan/mati pada komponen sirkuit RGB. Transistor RGB sendiri merupakan rangkaian terakhir yang mengolah sinyal warna gambar sebelum diumpankan ke tabung lewat terminal katoda.

Umumnya sistem penguat akhir dipakai pada RGB menggunakan transistor sebagai komponen penguatnya, meskipun ada juga beberapa TV yang menggunakan IC sebagai komponen penguat sinyal warna gambar.

Jadi, jika transistor RGB ada yang mati maka warna gambar pada layar TV menjadi akan menjadi hilang. Warna hilang tersebut akan mempengaruhi warna pada TV, misalnya warna mati hijau maka sudah bisa dipastikan warna di layar TV hijau.

2. Rusaknya IC Chroma

Kedua, jika salah satu input RGB tidak terdapat tegangan ketika diukur, maka kerusakan bukan terjadi di bagian RGB-nya. Bisa saja masalah datang pada bagian chroma pengolah warna.

Di mana bagian ini umumnya berada di dalam IC chroma menyatu dengan beberapa blok rangkaian lain. Untuk kebenarannya silakan untuk lakukan pengecekan, namun umumnya dioda atau resistor rusak yang membuat warna dominan di TV.

3. Soket Tabung Muncul Karat

Ketiga, penyebab TV Sharp muncul warna dominan juga bisa terjadi karena soket tabung muncul karat. Di mana karat ini menjadikan tegangan dari RGB tidak bekerja secara maksimal.

4. Kondisi Tabung Sudah Tua

Terakhir, TV Sharp muncul warna dominan juga bisa terjadi akibat kondisi tabung sudah berumur atau dalam penggunaan terlalu lama. Dengan begitu, kerusakan akan di tandai dengan adanya gejala berupa warna tertentu lebih dominan.

Cara Memperbaiki Warna TV Sharp

Cara Memperbaiki Warna TV Sharp

Jika sudah tahu akan penyebab mengapa warna TV Sharp dominan, maka selanjutnya tinggal mengetahui bagaimana cara memperbaiki. Di mana cara memperbaiki tinggal sesuaikan dengan faktor penyebab TV muncul warna berbeda.

1. Ganti RGB Mati

Jika penyebab dikarenakan RGB mati, langkah pertama perlu dilakukan adalah lakukan pengukuran pada setiap terminal katoda tabung untuk mengetahui besar tegangan. Di kondisi normal, besar tegangan pada tiga terminal katoda (KR, KG, KB) akan terukur sama.

Namun jika sampai terdapat salah satu terminal katoda yang memiliki tegangan lebih besar, maka blok penguat tegangan katoda tersebut akan secara otomatis mengalami sebuah kendala. Nah untuk memperbaikinya silakan solder ulang pada retakan di terminal transistor.

Sedangkan jika terjadi RGB mati, tidak ada cara memperbaiki selain lepas RGB tersebut dan ganti dengan RGB baru. Secara umum, memperbaiki dengan cara ini dapat dipastikan warna pada TV Anda akan kembali normal dan tidak menunjukkan warna dominan lagi seperti warna hijau, merah atau biru.

2. Ganti Chroma Rusak

Sama halnya dengan cara memperbaiki maupun membetulkan pertama, jika ada suatu komponen rusak di mana menyebabkan warna TV Sharp dominan. Silakan untuk cek dan memperbaiki terlebih dahulu, jika dirasa sudah tidak bisa perbaiki maka silakan ganti komponennya.

Pastikan penggantian IC chroma ini dilakukan dengan jenis yang sesuai, tujuannya agar nanti hasil tidak berbeda. Untuk memastikan silakan lepas IC chroma rusak dan bawa sebagai contoh saat membeli gantinya.

3. Coba Hilangkan Karat

Untuk memperbaiki permasalahan yang menjadi penyebab TV Sharp menunjukkan warna dominan akibat soket muncul karat. Langkah awal silakan coba lepas dan bersihkan karat tersebut, itu jika perlu dilepas.

Namun jika sampai soket tabung berkarat parah dan tidak bisa dibersihkan dan menyebabkan warna TV hilang. Maka silakan untuk mengganti dengan cara melepas dan menggantinya menggunakan soket serupa.

4. Periksa Kondisi Tabung

Untuk memastikan tabung apakah berfungsi dengan baik, silakan memeriksa terlebih dahulu secara manual. Jika menemukan kerusakan maka Anda hanya perlu memperbaiki tabung dengan menggunakan alat tembak tabung yang bisa dibuat sendiri. Untuk memastikan kondisi warna tabung juga bisa dilakukan dengan langkah-langkah mudah, seperti misalnya:

  • Silakan lepas hubungan terminal katoda tabung dengan PCB.
  • Kemudian gunakan multimeter dan atur pada mode pengukuran tegangan DC 250V.
  • Lanjut tempelkan probe hitam multimeter pada jalur ground.
  • Lalu sentuhkan probe merah multimeter pada setiap katoda.
  • Jika saja probe merah disentuhkan layar menghasilkan warna sesuai terminal katoda disentuh maka itu normal.
  • Namun jika tampilan warna dilayar TV Sharp ada yang redup berarti katoda tabung emisinya melemah.

Demikian kiranya pembahasan terkait penyebab dan cara memperbaiki TV Sharp dengan dominan warna tertentu pada layar di mana dapat hargaalat.id sajikan. Semoga dengan adanya pembahasan terkait cara memperbaiki permasalahan pada TV Sharp di atas bisa bermanfaat.