Fungsi Mode AC & Cara Setting Terlengkap 2024: Cool, Dry, & Fan Mode

Fungsi Mode AC – Air Conditioner atau biasa dikenal dengan AC, merupakan salah satu peralatan elektronik rumah tangga dan perkantoran. Mungkin anda sudah tidak asing lagi dengan alat elektronik yang satu ini.

Karena hampir kebanyakan orang sudah pernah melihatnya, bahkan menjadi salah satu kebutuhan utama. Sampai saat ini berbagai berbagai merek AC sudah dapat dengan mudah ditemukan seperti ada AC Daikin, Sharp dan lainnya.

Berbagai tipe telah diberikan oleh perusahaan-perusahaan AC tersebut dengan membawakan kualitas berbeda. Namun pada AC tersebut sudah terselip pilihan mode AC yang dapat dioperasikan oleh para penggunanya.

Nah mode-mode tersebut ada mode Cool, Dry, Fan dan Auto, namun apakah anda sudah mengetahui mengenai fungsi dan kegunaannya? Jika belum, pada pembahasan kali ini hargaalat.id akan sampaikan fungsi tersebut.

Fungsi Mode AC & Cara Setting Mode Termudah

Fungsi Mode AC Cara Setting Mode Termudah

Jika masih penasaran, berikut akan disampaikan secara jelas dibawah ini mengenai fungsi mode secara umum dimana ada di unit AC. Jadi terus simak ulasan ini sampai akhir agar anda paham dan jelas betul mengenai fungsi dan kegunaannya.

Fungsi Mode AC

Fungsi Mode AC

Untuk kebanyakan merek AC sendiri memiliki beberapa mode, namun kebanyakan 3 yaitu mode Cool, Dry, dan Auto. Ada juga tambahan 1 yaitu mode Fan, dan berikut ke 4 fungsi mode tersebut:

  • Mode Cool

Mode cool sendiri digunakan untuk mengatur agar suhu yang dikeluarkan AC lebih dingin. Biasanya digunakan saat penggunanya habis berada di ruangan dengan suhu panas dan ingin sekali merasakan udara sejuk.

  • Mode Dry

Mode Dry lebih digunakan untuk mengurangi kelembaban udara sehingga suhu dihasilkan tidak terlalu dingin. Mungkin ini cocok digunakan saat waktu tidur, sehingga tidak terlalu kedinginan saat sudah menjelang pagi.

  • Mode Fan

Mode Fan lebih memiliki fungsi untuk menyalakan fan indoor tanpa fan outdoor. Selain itu akan menghasilkan udara yang tidak lebih dingin seperti mode cool.

  • Mode Auto

Pada mode terakhir, biasa anda temui pada AC berupa mode Auto. Mode ini akan memiliki fungsi dimana unit air conditioner akan mendeteksi suhu dalam ruangan. Nantinya akan memilih mode yang cocok pada ruangan tersebut.

Cara Setting Mode AC

Cara Setting Mode AC

Nah setelah mengetahui mode apa saja yang terdapat pada AC secara umumnya. Pastinya banyak yang penasaran akan cara setting mode pada AC tersebut. Berikut langkah setting mode AC-nya:

  1. Nyalakan unit AC menggunakan remote dengan menekan tombol On (warna merah).
  2. Setelah itu tekan tombol Mode. Saat menekan tersebut nantinya akan berubah dalam urutan Auto, Cool, Dry, dan Fan.
  3. Tinggal anda sesuaikan saja dengan keinginan akan menggunakan mode yang mana.

Kebanyakan tombol mode yang terdapat pada remote AC dari berbagai merek memiliki arti yang sama. Seperti ARTI SIMBOL MODE REMOTE AC DAIKIN, Sharp, Samsung akan sama. Yang beda hanya tata letak tombolnya saja.

Demikianlah informasi yang dapat hargaalat.id sampaikan untuk anda semua mengenai fungsi mode AC beserta cara settinya. Semoga adanya ulasan diatas bisa bermanfaat, terutama bagi para pengguna AC baru.