Kenapa Booster TV Tidak Berfungsi – Menyaksikan acara TV mungkin sudah menjadi hal yang hampir semua orang lakukan. Dengan tujuan untuk mencari hiburan dengan nonton film atau bermain game maupun mencari informasi lewat berita yang ditayangkan setiap.
Teruntuk Anda yang masih menggunakan TV Antena dan belum parabola pastinya memerlukan sebuah booster agar TV dapat memunculkan gambar yang jernih di layar. Dengan begitu booster untuk TV antena sangatlah penting dan memiliki peran cukup vital.
Jika demikian, saat booster TV mengalami masalah tentu saja akan membuat gambar di TV tidak sepenuhnya jelas. Sehingga perlu sekali untuk memantau booster guna kelancaran dan kenyamanan Anda saat menonton maupun menyaksikan acara televisi.
Namun yang dinamakan dengan alat elektronik, pasti akan alami kendala dan masalah yang mengganggu. Salah satunya adalah booster tidak berfungsi yang menyebabkan gambar tidak muncul atau masalah lain. Jika demikian pada pembahasan kali ini hargaalat.id akan sajikan cara mengatasinya.
Apa Itu Booster TV ?
Namun sebelum berlanjut ke pembahasan kenapa booster antena TV tidak berfungsi, silakan ketahui dahulu apa pengertian dari booster itu sendiri. Di mana booster adalah sebuah rangkaian alat dengan memiliki peran untuk memperkuat penerimaan sinyal oleh televisi UHF.
Dengan adanya booster ini membuat Anda yang bertempat tinggal di daerah pelosok dan jauh dari pemancar sinyal televisi lalu ingin memiliki saluran televisi jernih silakan gunakan apa itu booster. Selain itu booster banyak merek booster dengan kualitas berbeda sesuai dengan harga.
Kenapa Booster TV Tidak Berfungsi
Setelah tahu akan pengertian apa itu booster di atas, selanjutnya mari kembali ke pembahasan utama mengenai booster tidak berfungsi. Untuk lebih jelas terkait kenapa booster gagal berfungsi berikut akan sampaikan penyebab dan cara mengatasinya.
Penyebab Booster TV Tidak Berfungsi
Berbicara penyebab kenapa booster tidak berfungsi sendiri ada beberapa faktor umum dan kerap dialami para pemilik booster antena TV. Diantara lain penyebab kenapa tidak berfungsi sendiri yaitu:
1. Booster Belum Nyala
Pertama, tidak berfungsinya booster bisa dikarenakan oleh booster yang belum dinyalakan. Hal ini kerap dan terjadi akibat booster di letakan di belakang TV yang menjadikan on / off tidak terpantau.
2. Kabel Antena Putus
kedua, kenapa booster tidak berfungsi dikarenakan kabel antena ke booster putus atau tidak tersambung. Umumnya kabel putus akibat digigit tikus maupun memang kabel sudah dalam usia pemakaian yang lama.
3. Input TV Salah
Ketiga bisa saja booster tidak berfungsi akibat source dan input TV salah. Karena jika TV masuk dalam mode source yang salah, otomatis TV tidak akan bisa menangkap sinyal dari booster dan gambar tidak akan muncul.
4. Rusak Sakelar Booster
keempat, booster sudah posisi “ON” namun lampu indikator LED pada booster tidak menyala maka bisa disebabkan oleh sakelar dari unit booster yang alami kerusakan. Dengan begitu otomatis booster TV tidak berfungsi meski sakelar nyala.
5. Jack Booster Berkarat
Kelima, booster tidak berfungsi diakibatkan oleh jack antena berkarat yang sudah berkarat. Hal ini kerap ditemui oleh para pengguna TV, bisanya hal ini terjadi setelah penggunaan booster yang sudah lama.
6. Posisi Antena Berubah
Hal sepele yang mengakibatkan booster tidak berfungsi yaitu posisi antena berubah. Berubahnya arah antena sendiri diakibatkan oleh angin, cuaca buruk atau burung. Karena nantinya posisi antena mempengaruhi kualitas gambar dihasilkan.
Cara Mengatasi Booster TV Tidak Berfungsi
Jika sudah tahu apa penyebab yang menjadikan booster tidak berfungsi, selanjutnya Anda tinggal mengetahui bagaimana cara untuk mengatasinya. Ada beberapa cara mengatasi yang bisa Anda lakukan.
1. Nyalakan Booster
Saat kegagalan dikarenakan booster yang belum sempat di on kan. Tidak ada cara lain selain memastikan kemudian menyalakan boosternya. Untuk masalah ini kerap terjadi dan tidak disadari oleh pengguna TV.
2. Ganti Kabel Antena Baru
Lalu untuk cara mengatasi jika kabel putus, Anda harus terlebih dahulu untuk mencari putusnya di mana. Jika sudah berhasil menemukan kabel yang terputus, ada dua cara yang bisa dilakukan.
Pertama menyambung kabel kembali atau mengganti dengan kabel antena baru. Namun untuk bisa bekerja secara normal seperti biasanya, pemilik TV bisa mengganti dengan kabel baru agar berfungsi kembali.
3. Pindah Mode
Untuk mengatasi tidak berfungsi source TV dan sudah dalam posisi mode “TV”, bukan mode AV, HDMI dan lainnya. Silakan Anda atur source TV dengan perlu menekan tombol “Source” di remote dan memilih mode “TV”, terakhir tinggal klik “OK”.
Caranya mudah untuk memindahkan mode ini, jadi bagi Anda tidak perlu bingung. Karena Anda hanya perlu menekan tombol source atau mode, tombol ini bisanya berada di paling atas pada remot TV (Di samping tombol on/off).
4. Perbaiki / Ganti Baru
Jika permasalahan datang akibat sakelar booster rusak, silakan cek dahulu. Jika ada kerusakan dan masih bisa diperbaiki, silakan perbaiki agar kembali berfungsi normal kembali.
Namun jika sakelar rusak dan tidak bisa diperbaiki, silakan menggantinya dengan booster TV baru. Silakan dapatkan booster TV di toko elektronik terdekat dengan lokasi Anda atau beli online dengan harga booster yang cukup bervariatif.
5. Hilangkan Karat
Lalu saat booster tidak berfungsi akibat ada karat pada jacknya. Untuk mengatasinya adalah dengan membuang karat tersebut dan memeriksa semua jack antena. Pastikan jika tidak ada karat maupun kotoran penghambat sinyal dari antena/booster ke TV.
Untuk menghilangkan karat tersebut bisa dilakukan menyikat, namun sebelumnya karat sudah di siram dengan cairan tinner. Tujuannya agar pengangkatan karat bisa cepat dengan mudah dilakukan.
6. Ubah Posisi Antena
Jika booster tidak berfungsi akibat posisi antena berubah, silakan atur ulang posisi antena sampai mendapatkan sinyal. Pemutaran antena dilakukan sambil memperhatikan gambar di televisi agar bisa menentukan gambar terjernih dengan posisi antena.
Seperti itulah kiranya pembahasan mengenai kenapa booster TV tidak berfungsi lengkap dengan penyebab dan cara mengatasi yang dapat hargaalat.id sajikan secara lengkap. Jadi adanya pembahasan terkait booster tidak fungsi di atas bisa bermanfaat bagi semua yang membutuhkan.