8 Cara Membersihkan Bunga Es Pada Kulkas Toshiba 1 Pintu 2024

Cara Membersihkan Bunga Es Pada Kulkas Toshiba – Sebagai pengguna Kulkas Toshiba, tentu banyak dari kalian yang memanfaatkan bagian Freezer untuk menyimpan Es Krim, membuat Es Batu dan lain sebagainya. Tapi penting diperhatikan bahwa penggunaan Freezer secara terus menerus nantinya bakal menimbulkan Bunga Es menumpuk.

Ketika terjadi penumpukan Bunga Es pada Freezer di Kulkas Toshiba maka nantinya bakal mempengaruhi kualitas mesin dalam mendinginkan makanan dan minuman di dalamnya. Oleh karena itu, sebagai pemilik kalian wajib membersihkan Bunga Es secara rutin.

Sedangkan untuk tata cara membersihkan Bunga Es pada Kulkas Toshiba sebenarnya sangat mudah. Disini kalian bisa memanfaatkan peralatan sederhana yang ada di rumah untuk menghilangkan tumpukan Bunga Es pada Freezer Kulkas Toshiba.

Disamping itu, pada beberapa tipe Kulkas Toshiba juga sudah dilengkapi dengan fitur tombol Pencair Bunga Es atau tombol Defrost. Dengan begitu, proses pencairan Bunga Es bisa dilakukan secara lebih mudah. Baiklah, supaya lebih jelas langsung saja simak pembahasan selengkapnya dibawah ini.

Penyebab Bunga Es Menumpuk

Seperti kita tahu bahwa Freezer merupakan salah satu bagian terpenting pada Kulkas. Dengan adanya Freezer, kita bisa menyimpan makanan dan minuman pada suhu yang lebih dingin. Atau digunakan untuk membuat Es Batu, Es Krim dan lain sebagainya.

Tapi terlepas dari fungsi atau kegunaan Freezer, ternyata masih banyak pengguna yang masih salah kaprah dalam memanfaatkan Freezer. Jadi, karena minimnya pengetahuan, seringkali pada bagian Freezer muncul gumpalan-gumpalan Bunga Es yang bisa mempengaruhi kinerja Kulkas.

Lalu apa sih faktor yang mengakibatkan Bunga Es menumpuk pada Freezer? Simak informasinya berikut ini :

1. Temperatur Suhu Terlalu Tinggi

Penyebab pertama adalah temperatur suhu pada Freezer Toshiba berada di level Max atau yang paling tinggi. Dengan begitu tingkat kedinginan berlebih yang ada di dalam Freezer membuat Bunga Es cepat menumpuk.

2. Isi Freezer Tidak Sesuai Kapasitas

Penyebab kedua, ketika isi Freezer tidak sesuai kapasitas, baik itu terlalu banyak atau terlalu sedikit juga bisa menjadi penyebab Bunga Es cepat menumpuk. Jadi, pastikan kalian menaruh kotak Es Batu atau isi lainnya dengan benar dan menyesuaikan kapasitas ruang di dalam Freezer.

3. Meletakkan Makanan Panas di Dalam Freezer

Penyebab ketiga adalah meletakkan makanan bersuhu panas di dalam Freezer. Perlu diketahui bahwa hal ini bisa menyebabkan embun beku dan lama kelamaan bisa menjadi gumpalan Bunga Es.

4. Pintu Freezer Rusak

Terakhir, pintu Freezer pada Kulkas Toshiba rusak sehingga Freezer tidak tertutup sempurna dan mengakibatkan terjadinya pertukaran udara yang mempercepat gumpalan Bunga Es pada Freezer.

Cara Membersihkan Bunga Es Pada Kulkas Toshiba

Cara Membersihkan Bunga Es Pada Kulkas Toshiba

Apabila Kulkas Toshiba kalian dirumah sudah terdapat gumpalan Bunga Es, maka kalian harus segera membersihkan Bunga Es tersebut. Sebab jika tidak, gumpalan Bunga Es itu dapat mengganggu kinerja Kulkas. Lalu seperti apa cara membersihkan Bunga Es pada Kulkas Toshiba?

Sebenarnya untuk membersihkan Bunga Es di Kulkas Toshiba caranya tidak beda jauh seperti menghilangkan Bunga di Kulkas Sharp, Polytron dan Aqua. Disini kalian hanya perlu menyiapkan air hangat, sendok dan kipas angin. Selanjutnya ikuti langkah-langkah berikut ini untuk membersihkan Bunga Es pada Freezer Kulkas Toshiba :

1. Matikan Kulkas

Pertama-tama matikan Kulkas Toshiba dengan cara mencabut kabel Power dari Stop Kontak

2. Buka Pintu Freezer

Setelah itu buka pintu Freezer untuk melihat gumpalan Bunga Es yang menumpuk

3. Tuang Air Hangat

Setelah itu tuang air hangat pada masing-masing sudut Freezer untuk membersihkan Bunga Es. Kalian bisa menuangkannya langsung pakai gelas atau sedikit demi sedikit menggunakan sendok makan.

4. Hadapkan Kipas Angin

Jika semua sudut sudah disiram air hangat, selanjutnya kalian tinggal menaruh kipas angin di depan Freezer untuk mempercepat pencairan Bunga Es. Jangan lupa untuk memasang penampung air dibawah Freezer.

5. Tunggu 10 – 15 Menit

Setelah 10 sampai 15 menit maka seluruh gumpalan Bunga Es di dalam Freezer sudah mencair. Selesai.

Cara Menghilangkan Bunga Es Tanpa Mematikan Kulkas

Cara Menghilangkan Bunga Es Tanpa Mematikan Kulkas

Apabila cara diatas cukup merepotkan dan membutuhkan waktu lama, maka coba pakai cara kedua untuk membersihkan Bunga Es pada Kulkas Toshiba. Untuk cara ini kalian bisa memanfaatkan tombol Defrost yang terpasang pada bagian dalam Freezer Kulkas Toshiba.

Namun fitur ini biasanya cuma tersedia pada Kulkas Toshiba tipe tertentu seperti Glacio, Side By Sida dan lain sebagainya atau pengguna yang sudah memasangkan tombol Defrost secara manual pada Kulkas Toshiba. Jadi apabila pada Kulkas Toshiba kalian dirumah sudah mendukung tombol Defrost, kalian bisa membersihkan Bunga Es tanpa perlu mematikan Kulkas, tapi cukup menekan tombol Defrost pada Freezer.

Setelah itu, kalian hanya perlu memasangkan penampung air dan menunggu sistem melakukan pencairan Bunga Es. Proses ini biasanya hanya memakan waktu antara 5 sampai 10 menit, tergantung volume Bunga Es yang dicairkan.

Tips Mencegah Gumpalan Bunga Es Pada Freezer

Tips Mencegah Gumpalan Bunga Es Pada Freezer

Setelah mengetahui bagaimana cara membersihkan Bunga Es pada Kulkas Toshiba, sekarang kita lanjut ke pembahasan seputar tips yang berguna untuk mencegah terjadinya penumpukan Bunga Es di dalam Freezer. Beberapa tips tersebut antara lain :

1. Atur Suhu Normal

Tips pertama adalah mengatur suhu Kulkas Toshiba di tingkat Normal atau Medium. Tips ini bisa memperlambat munculnya Bunga Es pada Freezer tanpa mempengaruhi kinerja Kulkas dalam mendinginkan makanan, minuman dan sayuran.

2. Dingin kan Makanan Panas Sebelum Diletakkan di Freezer

Tips kedua, jika ingin menaruh makanan panas ke dalam Freezer sebaiknya makanan tersebut di dingin kan terlebih dahulu di dalam Kulkas. Setelah suhu makanan menjadi dingin, baru kalian pindahkan ke dalam Freezer.

3. Tutup Pintu Freezer Dengan Rapat

Terakhir, pastikan kalian selalu menutup pintu Freezer rapat-rapat setelah menaruh sesuatu di dalamnya. Tips ini berguna untuk mencegah adanya pertukaran udara yang bakal mempercepat gumpalan Bunga Es di dalam Freezer.

KESIMPULAN

Itu dia informasi dari Hargaalat.id mengenai tata cara membersihkan Bunga Es pada Kulkas Toshiba. Diatas kami menjelaskan cara atau metode membersihkan Bunga Es Manual dan Otomatis menggunakan tombol Defrost.

Untuk cara Manual bisa diterapkan pada semua tipe Kulkas Toshiba, khususnya Kulkas Toshiba 1 Pintu. Sedangkan untuk metode Otomatis hanya berlaku pada Kulkas Toshiba Glacio maupun tipe lain yang sudah dilengkapi fitur tersebut atau pengguna yang sudah memasangkan tombol Defrost pada Kulkas Toshiba.

sumber gambar :

  • BukaReview
  • Kompas.com
  • Tim Hargaalat.id
  • Channel Youtube Papa TataJT