3 Merk Kapasitor AC Terbaik Yang Bagus & Murah 2024

Merk Kapasitor AC Terbaik – Kapasitor AC menjadi komponen yang kerap kali mengalami masalah dan juga sulit diperbaiki. Kapasitor sendiri menjadi komponen vital karena memiliki peran dan fungsinya yang cukup penting pada sebuah unit AC.

Nah, sebagai komponen penting tentu saja jika terjadi kerusakan, kapasitor harus segera diganti dengan kapasitor lain yang baru. Namun, kebingungan muncul di saat menjadi pengganti kapasitor, bagaimana kapasitor AC yang terbaik?.

Memiliki yang terbaik sebagai pengganti adalah sebuah keputusan yang sangat tepat, namun karena banyaknya merk yang tersedia tentu saja akan menyulitkan Anda. memang benar ada banyak sekali merk kapasitor AC yang tersedia.

Namun, tidak semua merk kapasitor AC memiliki kualitas yang sama dan bahkan bisa dikatakan berbeda-beda. Maka dari itu untuk membantu Anda mendapatkan merk kapasitor yang tepat, berikut ini kami sajikan daftar kapasitor AC terbaik.

Apa Itu Kapasitor AC ?

Sebelum itu, untuk mengawali pembahasan kali ini, kami akan sedikit menyinggung tentang apa itu sebenarnya yang disebut kapasitor? Bagi Anda yang belum tahu salah satu komponen pada unit AC ini, maka perlu memahami ulasan di bawah ini.

Kapasitor ialah komponen elektronik yang bisa menyimpan muatan energi di dalam medan listrik, dengan cara mengumpulkan ketidakseimbangan internal dari muatan listrik. Kapasitor juga disebut dengan nama Kondensator (condensatore).

Satuan kapasitor disebut dengan Farat (F), dimana 1 Farat = 9 × 1011 cm² yang artinya luas permukaan tersebut. Untuk fungsinya sendiri, yaitu sebagai berikut ini.

Fungsi Kapasitor Pada AC

Fungsi Kapasitor Pada AC

Pada unit AC ukuran kecil (< 3 PK) dan Single Phase, kapasitor berfungsi sebagai starting penggerak kompresor. Besar kecilnya kapasitor disesuaikan berdasarkan besarnya kompresor. Kapasitor ini bukan untuk mempercepat putaran motor.

Kapasitor Kompresor ini sebagai penggerak pertama kompresor pada AC, sehingga besarnya ukuran kapasitor sendiri sesuai dengan besarnya kompresor (PK). Berikut data ukuran kapasitor untuk kompresor AC Split yang biasa dijumpai :

Ukuran Kapasitor μƒ (Micro)

Ukuran Kompresor AC (PK)

15 μƒ

0,5 PK

20 μƒ

0,5 PK

25 μƒ

1 PK

30 μƒ

1 PK
35 μƒ

1,5 PK

40 μƒ

2 PK

45 μƒ

2 PK

50 μƒ

2,5 PK

Merk Kapasitor AC Terbaik

Merk Kapasitor AC Terbaik

Seperti halnya dalam memilih merk elco yang paling bagus yaitu dengan mempertimbangkan kualitas dari elco itu sendiri. Ketentuan tersebut juga berlaku untuk memilih merk kapasitor AC terbaik, dimana kualitasnya diprioritaskan.

Ada banyak sekali merk-merk kapasitor yang tersedia, namun tidak semua bisa dijadikan pilihan. Perlu banyak pertimbangan, mengukur kualitas, membandingkan spesifikasi, dan jika perlu mempertimbangkan harga kapasitor itu sendiri.

Ini mungkin akan menjadi pekerjaan yang membuang banyak waktu, karena ada banyak merk yang harus Anda periksa. Nah, agar mudah berikut ini adalah merk kapasitor AC terbaik menurut hargaalat.id yang mungkin bisa menjadi pertimbangan Anda.

1. Kapasitor Starmec

1. Kapasitor Starmec

Pertama ada merk Starmec yang sudah cukup dikenal karena punya kualitas terbaik. Kapasitor Starmec sendiri memiliki tegangan 450V dengan 50 – 60 Hz.

Kapasitor dari Starmec terbuat dari material berkualitas tinggi sehingga mampu menghantarkan panas secara cepat dan juga awet tahan lama untuk dipakai jangka panjang pada unit AC.

Kapasitor satu ini memiliki banyak variasi ukuran yang bisa disesuaikan dengan kapasitas kompresor AC (PK), mulai dari ukuran 20 μƒ hingga ukuran 40 μƒ dengan harga yang berbeda-beda. Misalnya untuk ukuran 30 μƒ, harga kapasitor dari Starmec ini berkisar Rp. 30.000/pcs.

2. Kapasitor AC MC

2. Kapasitor AC MC

Merk MC ini menjadi spesialis kapasitor terbaik yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Pasalnya kapasitor satu ini terbuat dari material aluminium kualitas tinggi yang dapat mengalirkan panas dengan sangat cepat, sehingga mampu menjaga suhu kapasitor tetap stabil dari suhu yang berlebihan pada saat penggunaan.

Spesifikasinya ialah bertegangan 450V dengan 50-60 Hz. Kapasitor merek MC tersedia berbagai macam ukuran, mulai dari ukuran yang terkecil 20 μƒ hingga 50 μƒ. Karena kualitasnya yang sangat baik harga kapasitor dari MC ini sedikit lebih mahal di kelasnya. Dimana untuk ukuran 25 μƒ ini berkisar harga Rp. 60.000/pcs.

3. Kapasitor Topcon

3. Kapasitor Topcon

Berikutnya hadir dari merk Topcon, yang juga termasuk salah satu kapasitor dari material aluminium terbaik. Kapasitor Topcon ini memiliki daya tegangan 450V dengan 50-60 Hz. Selain itu, kapasitor satu ini juga mampu mengalirkan panas dengan sangat baik dan cepat di dalam unit AC.

Ukuran kapasitor ini tersedia mulai dari 15 μƒ hingga 60 μƒ, setiap ukuran kapasitor ini bisa disesuaikan dengan kompresor atau motor AC yang Anda miliki. Untuk ukuran 45 μƒ, harga kapasitor AC dari Topcon ini berkisar Rp. 92.000/pcs.

Nah, itulah beberapa daftar kapasitor AC terbaik menurut hargaalat.id yang bagus digunakan untuk semua merk unit AC mulai dari AC Daikin, Sharp, Samsung, Panasonic, dan merk lainnya. Demikianlah, semoga bermanfaat untuk Anda.