√ Cara Kerja Panel Surya 2024: Pengertian, Manfaat & Tips

Cara Kerja Penel Surya – Saat ini penggunaan listrik mungkin sudah menjadi kebutuhan utama. Karena hampir semua peralatan yang Anda gunakan memerlukan listrik untuk pengoperasiannya.

Namun seiring berjalannya waktu, TARIF DASAR LISTRIK (TDL) semakin hari juga semakin meningkat. Hal tersebut tentunya akan membuat banyak orang berfikir untuk mengatasinya agar saat pembayaran tagihan tidak terlalu besar.

Nah untuk mengatasi hal tersebut banyak orang sudah mengalihkan penggunaan listriknya ke panel surya. Mungkin itu salah satu cara mengatasi yang tepat apa lagi banyak juga keuntungan lain yang di dapat.

Mungkin banyak yang sudah paham dengan panel surya itu sendiri dan ada pula yang masih bingung. Jika Anda masih bingung tidak perlu khawatir, berikut akan hargaalat.id sampaikan mengenai pengertian, cara kerja, manfaat dan tips pemasangan panel surya.

Apa Itu Panel Surya

Apa Itu Panel Surya?

Panel surya sendiri ialah salah satu sistem yang dapat digunakan untuk mengubah energi cahaya matahari menjadi energi listrik dengan menggunakan prinsip efek photovoltaic. Nantinya energi listrik tersebut akan disimpan pada baterai dan dapat digunakan untuk menghidupkan perangkat elektronik.

Cara Kerja Panel Surya

Cara Kerja Panel Surya

Untuk cara kerja panel surya secara sederhana sendiri adalah dengan menyerap sinar matahari kemudian menampung energi yang dihasilkan ke dalam sebuah baterai penyimpanannya. Nantinya sistem panel bertenaga matahari ini tetap dapat berjalan meski dalam keadaan sore, malam hari bahkan saat hujan.

Dengan begitu untuk bisa mengalirkan daya listrik yang tersimpan di baterai tentu saja harus ada kabel instalasi yang tersambung ke aliran listrik rumah. Sehingga nantinya perangkat elektronik di rumah seperti TV, AC dan lainnya dapat teraliri listrik dari baterai sehingga bisa menyala.

Manfaat Menggunakan Panel Surya

Manfaat Menggunakan Panel Surya

Lalu apa saja manfaat yang dapat dirasakan saat menggunakan panel surya? Bisa dikatakan ada beberapa manfaat yang sangat baik, seperti misalnya:

1. Ramah lingkungan

Hal tersebut karena Anda hanya perlu memanfaatkan tenaga surya atau sinar matahari. Dengan begitu Anda ikut berperan dalam menjaga kelestarian alam yang tentunya akan menjadikan sangat ramah lingkungan.

2. Mudah diterapkan

Menjadi salah satu negara tropis dengan sinar matahari yang selalu ada setiap hari, menjadikan Indonesia sangat cocok sebenarnya dengan penggunaan panel surya. Hal tersebut untuk lebih memanfaatkan pembangkit listrik mandiri.

3. Hemat tagihan listrik

Tentunya dengan penggunaan panel surya, nantinya akan membuat penghematan listrik akan semakin besar. Dengan begitu tarif listrik akan berdampak terhadap kesejahteraan masyarakat.

Tips Pemasangan Panel Surya

Tips Pemasangan Panel Surya

Jika Anda berniatan untuk memasang panel surya di rumah, maka ada beberapa hal atau tips perlu diketahui. Karena pemasangan panel surya di rumah tidak secara cuma-cuma.

1. Lihat lokasi pemasangan

Memang lokasi menjadi salah satu faktor utama agar panel surya memiliki kinerja terbaiknya. Secara umum pemasangan akan di tempatkan di atap rumah atau lokasi dengan tinggi yang maksimal.

Selain itu Anda juga perlu memperhatikan ke arah mana atap menghadap, sehingga penangkapan sinar matahari benar sempurna. Dengan begitu penempatan panel surya sangat penting.

2. Gunakan komponen berkualitas

Tidak hanya penempatannya saja yang tepat, pemilihan panel solar juga harus di imbangi dengan komponen-komponen terbaik. Hal tersebut agar kinerja dari panel surya dapat optimal.

Pemilihan komponen yang bagus juga tentunya akan memberikan kualitas memadai. Selain itu juga akan menawarkan garansi, berbeda jika menggunakan komponen yang kurang berkualitas.

3. Harus sudah mendapatkan izin

Tidak hanya tips-tips itu saja, hal yang sangat penting saat ingin memasang panel surya di rumah lainnya yaitu mengenai perizinan. Karena pemasangan panel surya ini ada ketentuannya, jadi dapatkan perizinan itu terlebih dahulu.

Seperti itulah mungkin informasi yang dapat hargaalat.id sampaikan untuk Anda semua mengenai cara kerja panel surya secara sederhana beserta manfaat dan tips pemasangannya. Semoga dengan adanya ulasan panel surya di atas dapat berguna dan bermanfaat.