Cara Mengatasi Error 23 Pada Meteran Listrik – Munculnya kode Error pada meteran listrik merupakan salah satu permasalahan yang sering terjadi pada meteran listrik prabayar atau token. Meteran token seringkali menggunakan kode ketika terjadi kerusakan atau error disertai dengan bunyi pada meteran listrik.
Indikasi kode error listrik ini ditujukan untuk menandai kerusakan pada komponen tertentu, dimana ketika ada satu komponen mengalami kerusakan maka meteran listrik akan memunculkan sebuah kode. Setiap kerusakan komponen meteran listrik yang mengalami kerusakan akan memunculkan kode error yang berbeda-beda.
Jadi, penyebab dan cara mengatasi setiap kode error meteran listrik akan berbeda-beda satu sama lain. Begitu juga penyebab dan CARA MENGATASI METERAN LISTRIK ERROR 02 akan berbeda dengan penyebab dan cara mengatasi error 23 yang muncul pada meteran listrik prabayar atau token (pulsa) itu sendiri.
Nah, untuk mengatasi error 23 tentu saja harus diketahui terlebih dahulu apa penyebabnya. Lantas apa penyebab dan bagaimana cara mengatasi error tersebut? Adapun penyebab dan cara mengatasi error 23 pada meteran listrik, bisa langsung Anda simak ulasan lengkapnya pada artikel dari hargaalat.id di bawah ini.
Penyebab Meteran Listrik Pulsa Error 23
Nah, untuk mengatasi permasalahan yang terjadi pada meteran pulsa, pengguna perlu tahu terlebih dahulu apa penyebabnya. Ini untuk memastikan apakah kerusakan tersebut bisa diatasi sendiri atau memang membutuhkan bantuan petugas PLN.
Memperbaiki meteran rusak bukanlah cara yang mudah, sebab ini berkaitan dengan tegangan listrik dan butuh orang yang ahli dibidangnya untuk memperbaikinya. Pengguna mesti tahu tingkat dan risiko penyebab kerusakan, apakah itu hanya kerusakan ringan atau memang kerusakan yang fatal.
Arti angka error 23 pada meteran listrik pulsa yaitu terjadinya indikator kesalahan pada bagian relay. Jadi penyebab meteran listrik token memunculkan indikasi kesalahan error 23 disebabkan karena relay bermasalah atau rusak.
Lantas, bagaimana cara mengatasi relay meteran listrik pulsa rusak? Adapun cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi relay bermasalah atau rusak yaitu sebagai berikut.
Cara Mengatasi Error 23 Pada Meteran Listrik
Cara mengatasi error 23 yang disebabkan relay rusak, sebaiknya dilakukan dengan batuan petugas. Berikut cara menghubungi petugas PLN perbaikan meteran listrik.
1. Menggunakan Virtual Assistant PLN 123
Cara mengatasi error 23 meteran listrik bisa dilakukan dengan menghubungi layanan virtual assistant PLN 123. Layanan ini digunakan untuk menyampaikan keluhan pelanggan kepada PLN secara langsung.
Caranya cukup mudah, Anda hanya perlu akses https://web.pln.co.id/pelanggan/layanan-online#. Kemudian, klik icon pesan “Virtual Assistant PLN 123“, lalu tinggal masukkan data seperti berikut :
- Nama
- Nomor HP
- ID Pelanggan
- Pesan dan keluhan atau kerusakan pada meteran listrik.
Nantinya, untuk perbaikan pihak PLN akan menghubungi Anda via telepon atau email yang telah dimasukkan sebelumnya.
2. Menghubungi Call Center PLN 123
Cara lainnya yaitu dengan menghubungi call center PLN 123 sesuai area Anda. Nah, untuk menghubungi call center PLN 123 sesuai area masing-masing caranya cukup mudah, Anda hanya perlu melakukan panggilan telepon.
Kemudian, masukkan kode area diikuti angka 123. Misalkan Anda tinggal di area Bogor, maka lakukan panggilan dengan memasukkan kode area Bogor yaitu 0251 + 123. Lalu, tinggal tugu petugas PLN datang kerumah Anda.
3. Pengaduan Online via PLN Mobile
Cara lainnya yang bisa Anda lakukan yaitu dengan mengirim pengaduan di aplikasi PLN Mobile. Caranya sangat mudah karena, namun Anda perlu melakukan registrasi terlebih dahulu.
- Download aplikasi PLN Mobile di smartphone.
- Kemudian, registrasi dengan memasukkan nama lengkap, alamat email, nomor HP dan password.
- Jika sudah, silahkan pilih menu “Pengaduan” pada aplikasi PLN Mobile.
- Selanjutnya, tinggal tulis keluhan yang dialami oleh meteran listrik Anda.
Nah, itulah beberapa cara mengatasi error 23 pada meteran listrik yang dapat hargaalat.id sajikan. Sebenarnya, prosedur yang digunakan untuk mengatasi error 23 ini, hampir sama seperti prosedur untuk MENGATASI TULISAN PERIKSA PADA LISTRIK PRABAYAR, hanya saja proses perbaikannya dilakukan oleh petugas.
Memperbaiki relay meteran listrik rusak haruslah dilakukan oleh orang yang ahli seperti petugas PLN. Pasalnya relay merupakan saklar yang mengantarkan listrik bertegangan tinggi, jadi butuh ahlinya untuk mengatasi hal tersebut agar tidak membahayakan. Demikian informasinya, semoga bermanfaat untuk Anda semua.